Rebung
Rebung
merupakan tunas bambu yang masih muda. Banyak orang tahu, kalau rebung telah
dimanfaatkan sebagai sayuran. Dalam masyarakat tradisional, rebung dipercaya
mengurangi risiko beberapa penyakit.
(Gambar : vemale.com)
Senyawa
utama dalam rebung mentah adalah 91 % air, disamping itu rebung mengandung
protein, karbohidrat, lemak, vitamin A, thiamin, riboflavin, vitamin C, serta
mineral (kalsium, fosfor, besi, dan kalium).
Bila
dibandingkan dengan sayuran lainya, kandungan protein, lemak, dan karbohidrat
pada rebung juga hampir sama.
Rebung
mempunyai kandungan kalium cukup tinggi, kadar kalium/100 gram rebung adalah
533 mg. Sehingga rebung dapat mengurangi risiko stroke. Selain itu, rebung
dapat membantu mengaktivasi reaksi enzim. Kandungan serat pangan pada rebung
juga cukup baik. Karenanya rebung dapat membantu dalam pencegahan
aterosklorosis (penyumbatan pembuluh darah), jantung koroner, diabetes melitus,
hiper kolesterolemia, hipertensi, hiperlipidemia , kanker kolon.
(Diknas)
No comments:
Post a Comment