Cari

ekspansi ekspansif ekspansionis

ekspansi ekspansif ekspansionis adalah

ekspansi /ékspansi/ n 1 perluasan wilayah suatu negara dng menduduki (sebagian atau seluruhnya) wilayah negara lain; perluasan daerah; 2 Fis pemuaian (khususnya gas dan uap); 3 Keu perluasan peredaran uang ke dalam sirkulasi

peluasan n proses, cara, perbuatan meluaskan atau memperluas;

wilayah n daerah (kekuasaan, pemerintahan, pengawasan, dsb); lingkungan daerah (provinsi, kabupaten, kecamatan);
-- administratif lingkungan kerja perangkat pemerintah pusat yg menyelenggarakan tugas pemerintahan umum di daerah;
-- antar wilayah yg ada dalam batas antar suatu kantor pos;
-- kerja daerah yg menjadi kekuasaan dl menjalankan tugas: kecamatan yg terpencil itu masih termasuk -- kerja kabupaten ini;

negara n 1 organisasi dl suatu wilayah yg mempunyai kekuasaan tertinggi yg sah dan ditaati oleh rakyat; 2 kelompok sosial yg menduduki wilayah atau daerah tertentu yg diorganisasi di bawah lembaga politik dan pemerintah yg efektif, mempunyai kesatuan politik, berdaulat sehingga berhak menentukan tujuan nasionalnya: kepentingan -- lebih penting dp kepentingan perseorangan;

menduduki v 1 duduk di: jangan ~ bangku orang lain; 2 mendiami atau tinggal di: suku terasing ~ daerah pedalaman; 3 menempati jabatan dsb: ia ~ jabatan penting di luar negeri; 4 merebut dan menempati atau menguasai (negeri, daerah, dsb): dl waktu singkat Jepang dapat ~ Singapura;


ekspansif /ékspansif/ a 1 dapat atau cenderung untuk meluas; 2 terus terang, terbuka, bebas, tanpa tedeng aling-aling (tt orang, bicaranya,  sikapnya)

cenderung a 1 agak miring; tidak tegak lurus; condong: bangunan itu tiangnya -- ke depan; 2 menaruh minat (keinginan, kasih, dsb) kepada; suka (ingin) akan: semakin nyata bahwa hatinya -- kpd gadis miskin itu; ia selalu -- berbuat yg tidak baik;

terbuka v 1 tidak sengaja dibuka; tidak tertutup; tersingkap: matanya - lebar krn keheranan; 2 tidak terbatas pd orang tertentu saja; tidak dirahasiakan: rapat -;


ekspansionis     /ékspansionis/ n Pol kecenderungan   untuk  memperluas daerah sendiri dng memerangi dan menaklukkan      negara-negara      lain, terutama negara-negara tetangga yg berbatasan (tt negara, pemerintahan, bangsa)

kecenderungan n kecondongan (hati); kesudian; keinginan (kesukaan) akan: ada ~ bahwa kesenian Bali disesuaikan dng selera turis; seluruh peserta rapat menyatakan ~ nya untuk menerima usul itu;


menaklukkan v menundukkan; mengalahkan: ~ musuh; ~ nafsu;

No comments:

Post a Comment