Cari

gogo

gogo adalah ...
Pertanian, Asia, Musim Gugur, Botani Lapangan, Gandum, Horizon, Awan Awan
gogo n tanah yg ditanami padi tanpa menggunakan air;
-- rancah sistem bercocok tanam yg paling tepat bagi sawah tadah hujan atau tegal

tanah [1] n 1 permukaan bumi atau lapisan bumi yg di atas sekali: hujan membasahi --; 2 keadaan bumi di suatu tempat: -- nya gersang, tidak dapat ditanami; 3 permukaan bumi yg diberi batas: pemerintah menyediakan -- seluas tiga hektar untuk permukiman para transmigran; 4 daratan: penerjun payung itu tewas setelah jatuh terempas di --; 5 permukaan bumi yg terbatas yg ditempati suatu bangsa yg diperintah suatu negara atau menjadi daerah negara; negeri; negara; -- Eropa; -- Melayu; -- Toraja; 6 bahan-bahan dr bumi; bumi sbg bahan sesuatu (pasir, napal, cadas, dsb): bata dan genting dibuat dr --; 7 dasar (warna, cat, dsb): kain itu -- nya putih, coraknya cokelat dan hitam;-- lembah kandungan air, kayu bengkok titian kera, pb kejahatan tidak terjadi kalau tidak disebabkan oleh keadaan lain; di mana -- dipijak, di situ langit dijunjung, pb hendaklah mengikuti adat negeri yg didiami; mendapati -- terbalik, pb mendapati mayat sudah terkubur; dp hidup bercermin bangkai lebih baik mati berkalang -- , pb dp menanggung malu lebih baik mati; spt Belanda minta -- , diberi kuku hendak menggarut, pb apabila seseorang diberi sedikit, ia mengajukan lebih banyak lagi; gerakan di bawah -- , ki gerakan gelap (rahasia);

ta·nam v, ber·ta·nam v melakukan pekerjaan tanam-menanam: petani daerah ini umumnya ~ ubi kayu;~ tebu di bibir, pb mengeluarkan kata-kata manis (untuk membujuk dsb); ~ biji hampa, pb sia-sia; tidak dipedulikan;~ berurutan penanaman tanaman segera setelah tanaman terdahulu dipanen pd sebidang tanah yg sama; ~ budi berbuat baik (jasa); ~ campuran penanaman dua jenis tanaman atau lebih secara bersamaan pd sebidang tanah tertentu tanpa aturan deretan tertentu; ~ kasih ki menaruh kasih (sayang);

menanam v 1 menaruh (bibit, benih, setek, dsb) di dl tanah supaya tumbuh: ~ pohon buah-buahan; 2 menaruh di dl tanah yg dilubangi, lalu ditimbuni dng tanah; memendam; menguburkan (mayat, bangkai): ia harta bendanya di kolong tempat tidur; ia ~ bangkai kucing di pekarangan; 3 menaburkan (paham, ajaran, dsb); memasukkan, membangkitkan, atau memelihara (perasaan, cinta kasih, semangat, dsb): perguruan Taman Siswa ~ semangat kebangsaan pd para siswa; 4 menyertakan (modal, uang, dsb) ke dl perusahaan dsb: banyak pengusaha asing ingin ~ modal di Indonesia; 5 menegakkan (kekuasaan); menempatkan (pengaruh, kepentingan, dsb): ia hendak ~ pengaruhnya kpd orang itu melalui orang lain; 6 mempertumbuhkan atau membiakkan (benih penyakit dsb): dokter hewan ~ benih penyakit cacar pd tubuh kuda; 7 mengandung (niat dsb): ia ~ niat untuk berontak; 8 mengangkat atau menempatkan (wakil, tenaga, agen, dsb): gerakan separatis itu ~ agen-agennya di seluruh negara;~ modal menanamkan uang atau barang yg digunakan sbg pokok usaha atau niaga; menanam uang; ~ mumbang mengharapkan sesuatu yg mustahil; melakukan sesuatu yg sia-sia; ~ uang 1 menggunakan uang sbg pokok usaha niaga dsb; menanam modal; 2 menyimpan uang di bank untuk diambil bunganya;

ditanam v ditaruh di tanah; dimasukkan dl tanah; dipendam;bagaimana ~ begitulah dituai, pb tiap-tiap orang berbuat jahat, jahat pula balasannya, demikian pula kebalikannya;

padi [1] n 1 tumbuhan yg menghasilkan beras, termasuk jenis Oryza (ada banyak macam dan namanya); 2 butir dan buah padi;ada -- segala menjadi, pb orang kaya dapat mencapai apa yg diinginkannya; -- segenggam dng senang hati lebih baik dp -- selumbung dng bersusah hati, pb kesenangan hati lebih berharga dp kekayaan; -- sekapuk hampa, emas spt loyang, kerbau sekandang jalang, pb seseorang yg tampak kaya, tetapi sebenarnya miskin; -- selumbung dimakan orang banyak, pb penghibur bagi istri yg suaminya beristri lebih dp satu; bak ilmu -- , kian berisi kian runduk, pb selalu merendahkan diri (tidak sombong); bukan tanahnya menjadi -- , pb bukan tampannya yg akan menjadi orang baik-baik; jika kasih akan -- , buanglah rumput, pb jika kasih kpd anak istri, berhentilah mengasihi perempuan lain; diserakkan -- awak diimbaukan orang lain, pb orang lain dipelihara, keluarga sendiri disia-siakan; -- dikebat dng daunnya, pb mengusahakan sesuatu dng modal sendiri; -- masak, jagung mengupih, pb keuntungan yg diperoleh dng berlipat ganda; menyisip -- dng ilalang, pb mencampurkan sesuatu yg buruk pd yg baik; pagar makan -- , pb orang yg merusakkan barang yg diamanatkan kepadanya; tak ada -- yg bernas setangkai, pb tidak ada satu pun yg sempurna;

tanpa adv tidak dng ...; tidak ber- ...: menghilang -- bekas;

menggunakan v memakai (alat, perkakas); mengambil manfaatnya; melakukan sesuatu dng: tidak boleh ~ kekerasan;

air n 1 cairan jernih tidak berwarna, tidak berasa, dan tidak berbau yg terdapat dan diperlukan dl kehidupan manusia, hewan, dan tumbuhan yg secara kimiawi mengandung hidrogen dan oksigen; 2 benda cair yg biasa terdapat di sumur, sungai, danau yg mendidih pd suhu 100o C;-- beriak tanda tak dalam, pb orang yg banyak cakap (sombong dsb), biasanya kurang ilmunya; -- besar batu bersibak, pb persaudaraan (keluarga) menjadi cerai-berai apabila terjadi perselisihan; -- diminum rasa duri, nasi dimakan rasa sekam, pb tidak enak makan dan minum (krn terlalu sedih dsb); -- tenang (biasa) menghanyutkan, pb orang yg pendiam biasanya banyak pengetahuannya; bagai -- di daun talas, pb selalu berubah-ubah (tidak tetap pendirian); bermain -- basah, bermain api lecur, pb tiap pekerjaan atau usaha ada susahnya;

sistem /sistém/ n 1 perangkat unsur yg secara teratur saling berkaitan sehingga membentuk suatu totalitas: -- pencernaan makanan, pernapasan, dan peredaran darah dl tubuh; -- telekomunikasi; 2 susunan yg teratur dr pandangan, teori, asas, dsb: -- pemerintahan negara (demokrasi, totaliter, parlementer, dsb); 3 metode: -- pendidikan (klasikal, individual, dsb); kita bekerja dng -- yg baik; -- dan pola permainan kesebelasan itu banyak mengalami perubahan;

cocok tanam, bercocok tanam 1 v mengusahakan sawah ladang (tanam-tanaman); bertani: hampir semua pencaharian penduduk ~; 2 n teknologi untuk menggarap tanah dan tanaman sampai menghasilkan (panen) untuk keperluan hidup manusia

sawah n tanah yg digarap dan diairi untuk tempat menanam padi;-- berpematang (berpiring) ladang berbintalak, pb segala sesuatu ada batasnya; ke -- tidak berlubuk, ke ladang tidak berarang, pb mendapat untung dsb tidak dng bersusah payah; tercapai maksudnya;
-- tadah hujan sawah yg mendapat air dr air hujan; sawah tadahan;

tegal [2] n tanah yg luas serta rata (yg ditanami palawija dsb dng tidak mempergunakan sistem irigasi dan bergantung pd hujan); ladang; huma


No comments:

Post a Comment