kalimat adalah ...
kalimat n 1
kesatuan ujar yg mengungkapkan suatu konsep pikiran dan perasaan; 2 perkataan; 3
Ling
satuan bahasa yg secara relatif berdiri sendiri, mempunyai pola intonasi final
dan secara aktual ataupun potensial terdiri atas klausa;
-- aktif
kalimat yg subjeknya melakukan perbuatan dl predikat verbalnya;
-- bebas Ling
struktur sintaksis yg tidak memerlukan konteks tambahan untuk dapat dipahami
maknanya;
-- berita
kalimat yg isinya memberitakan atau menyatakan sesuatu: kalimat “Kemarin saya
menonton film di Tamansari.” disebut -- berita;
-- bersusun
kalimat majemuk bertingkat;
-- dasar Ling
kalimat inti yg hanya terdiri atas unsur-unsur wajib berdasarkan tipe verba
predikatnya yg dihasilkan atau disusun dng kaidah-kaidah dasar;
--
deklaratif Ling kalimat yg ditandai intonasi turun dan pd umumnya
mengandung makna yg menyatakan atau memberitahukan sesuatu, dl ragam tulis,
biasanya diberi tanda titik pd bagian akhirnya;
--
dwitransitif Ling kalimat yg mempunyai objek dan pelengkap
atau keterangan yg wajib;
-- eliptis
kalimat tidak lengkap yg terjadi krn pelesapan beberapa bagian klausa tunggal;
-- inversi
kalimat dng susunan predikat mendahului subjek; kalimat susun balik;
-- kompleks
kalimat majemuk bertingkat;
-- lengkap
kalimat yg mempunyai segala unsur yg paling sering dipakai dl suatu bahasa, spt
kalimat yg mengandung subjek dan predikat;
-- majemuk
kalimat yg terjadi dr dua klausa atau lebih yg dipadukan menjadi satu;
-- majemuk
bertingkat Ling kalimat yg terjadi dr dua klausa atau lebih yg dipadukan
menjadi satu, yg hubungan antarklausanya subordinatif; kalimat kompleks;
-- majemuk
setara kalimat yg terjadi dr dua klausa atau lebih yg hubungan
antarklausanya koordinatif;
-- minor
kalimat yg dipakai secara terbatas, dapat lengkap, dapat pula tidak lengkap,
spt panggilan, judul, semboyan, pepatah, dan kalimat telegram;
--
menyimpang kalimat yg maknanya dianggap aneh atau tidak lazim oleh
bahasawan;
-- pasif
kalimat yg subjeknya merupakan tujuan dr perbuatan dl predikat verbalnya;
-- perintah
kalimat yg mengandung intonasi dan makna perintah atau larangan;
-- tanya kalimat
yg mengandung intonasi dan makna pertanyaan;
-- terbelah Ling
kalimat yg terjadi krn proses tematisasi dng menempatkan salah satu konstituen ke
sebelah kiri sehingga menjadi tema;
-- tunggal
kalimat yg hanya terdiri atas satu klausa
kesatuan n 1 perihal satu; 2
keesaan; sifat tunggal: demi - dan persatuan bangsa; 3 satuan;
ujar n 1
perkataan yg diucapkan: begitu -- anak itu kpd teman-temannya; 2 kalimat atau bagian kalimat yg dilisankan;
mengungkapkan v 1 melahirkan perasaan hati (dng perkataan, air
muka, gerak-gerik): mengarang itu dipakainya untuk ~ isi hati; 2 menunjukkan; membuktikan; menyingkapkan (tt
sesuatu yg tadinya masih menjadi rahasia atau tidak banyak diketahui orang): keterangannya itu ~
bahwa dia sebenarnya banyak mempunyai utang; 3 mengemukakan; menyatakan; memaparkan: saya akan ~
garis-garis besarnya saja; 4
menerangkan dng jelas; menguraikan: ia belum ~ apa fungsi sebenarnya dr tulisan itu;
konsep
/konsép/ n
1 rancangan atau buram surat dsb; 2 ide atau pengertian yg diabstrakkan dr peristiwa
konkret: satu
istilah dapat mengandung dua -- yg berbeda; 3 Ling gambaran mental dari objek, proses, atau
apa pun yg ada di luar bahasa, yg digunakan oleh akal budi untuk memahami
hal-hal lain
pikiran n 1 hasil berpikir (memikirkan): ia pandai menangkap ~
dan perasaan orang lain; 2
akal; ingatan; 3 akal (dl arti daya
upaya): mendapat
~; 4 angan-angan; gagasan: ~ baru; 5 niat; maksud: tidak ada ~ akan berhenti bersekolah;~ beramuk menjadi bingung; ~ bercabang bimbang; ragu; ~ buntu tidak dapat berpikir lebih lanjut; tidak
dapat menemukan jalan pemecahan masalah; ~ gila
pendapat yg tidak mungkin dilaksanakan; ~ pendek
picik; ~ tumpul bodoh;
perasaan n 1 hasil atau perbuatan merasa dng pancaindra: bagaimanakah menurut ~
mu, badan saya panas ataukah dingin?; 2
rasa atau keadaan batin sewaktu menghadapi (merasai) sesuatu: bekerja dng ~ gembira,
hasilnya akan memuaskan; 3
kesanggupan untuk merasa atau merasai: sangat tajam ~ nya; 4 pertimbangan batin (hati) atas sesuatu;
pendapat: pd
~ ku, itu tidak benar;
perkataan n 1 sesuatu yg dikatakan: ~ orang itu sangat
menyinggung perasaanku; 2
kata; kumpulan kata: ia senang sekali memakai ~ asing dl berbicara; 3 ark Sas cerita; kisah: adapun ~ mengenai hal
itu terlalu lanjut ceritanya;
satuan n 1 bilangan bulat positif terkecil dr bilangan
seluruhnya (bilangan satu): bilangan 235 -nya 5, puluhannya 3, dan ratusannya 2;
2 standar atau dasar ukuran (takaran, sukatan, uang, dsb): meter ialah - ukuran
panjang, sedangkan gram - berat; 3
sekelompok orang (tentara, alat-alat, dsb) yg merupakan keutuhan: - pasukan bermotor;
4 perangkat; unit;
bahasa [1] n 1 Ling sistem
lambang bunyi yg arbitrer, yg digunakan oleh anggota suatu masyarakat untuk
bekerja sama, berinteraksi, dan mengidentifikasikan diri; 2 percakapan (perkataan) yg baik; tingkah laku yg
baik; sopan santun: baik budi -- nya;-- menunjukkan bangsa, pb budi bahasa atau
perangai serta tutur kata menunjukkan sifat dan tabiat seseorang (baik buruk
kelakuan menunjukkan tinggi rendah asal atau keturunan);
relatif /rélatif/ a tidak mutlak; nisbi: produksi dl negeri
dijual dng harga -- murah
diri [2] v, berdiri
v 1 tegak bertumpu pd kaki (tidak duduk atau berbaring):
krn bus
terlalu penuh, aku terpaksa ~; 2
tegak (tidak terbaring): monumen nasional ~ dng megahnya di atas tanah datar;
3 bangkit lalu tegak: hadirin ~ lalu memberi
hormat; 4 telah dijadikan;
telah ada (tt negara, perkumpulan, dsb): perkumpulan itu telah ~ sejak tahun 1945;
5 ki bertumpu; mandiri: negara itu ~ di atas
kaki sendiri; 6 ki berada
(pd pihak, golongan, dsb): saya ~ di pihakmu;~ sama tinggi, ki sejajar atau
sederajat; ~
sendiri, ki 1 tidak tergantung
pd orang lain; mandiri; 2 tidak diperintah
atau dijajah negara lain; merdeka (tt negara);~
(bertegak) lutut duduk dng lutut diangkat ke atas; ~ tegak berdiri lurus;
sendiri adv 1 a seorang
diri; tidak dng orang lain: ia tinggal -- di rumah itu; ia pergi ke Bandung -- saja;
2 a tidak dibantu (dipengaruhi) orang lain:
rencana itu
adalah hasil pikirannya --; 3 a tidak
dibantu alat lain; otomatis: radio yg dapat berhenti --; berdiri -- , tidak
diperintah orang lain; 4 n kepunyaan
dr yg disebut (yg bersangkutan), bukan kepunyaan orang lain: ia tinggal di rumahnya
--; 5 n diri dr yg
bersangkutan (bukan wakil atau pengganti); orang yg sesungguhnya
(berkepentingan): pelamar harus datang --; dr dia -- saya tidak pernah menerima surat;
6 a terpisah dr yg lain; terasing;
sendiri-sendiri: setiap orang diperiksa --; 7
a
yg paling: ia
selalu mau menang -- , tidak mau menghiraukan pendapat orang lain;
pola n 1
gambar yg dipakai untuk contoh batik; 2
corak batik atau tenun; ragi atau suri; 3
potongan kertas yg dipakai sbg contoh dl membuat baju dsb; model; 4 sistem; cara kerja: -- permainan; -- pemerintahan;
5 bentuk (struktur) yg tetap: -- kalimat: dl puisi, -- adalah
bentuk sajak yg dinyatakan dng bunyi, gerak kata, atau arti;
intonasi n 1 Ling lagu
kalimat; 2 Mus ketepatan penyajian tinggi
rendah nada (dr seorang penyanyi)
final n 1 tahap
(babak) terakhir dr rangkaian pemeriksaan (pekerjaan, pertandingan); 2 tahap penyelesaian
potensial /poténsial/ a mempunyai potensi (kekuatan,
kemampuan, kesanggupan); daya berkemampuan
klausa n Ling satuan gramatikal yg berupa kelompok
kata, sekurang-kurangnya terdiri atas subjek dan predikat dan berpotensi
menjadi kalimat;
No comments:
Post a Comment